Realize Your Dream Swimmingpool
Realize Your Dream Swimmingpool
takaran kaporit kolam renang

Takaran Kaporit Kolam Renang Yang Ideal

Berikut ini penjelasan berapa takaran kaporit kolam renang yang ideal dan cara penggunaannya.

Perlu diketahui bahwa kaporit merupakan bahan atau obat-obatan kimia yang sangat dibutuhkan air kolam renang.

Untuk membunuh bakteri, kuman, dan lumut yang terkandung dalam air.

Air kolam renang harus selalu diberikan kaporit setiap harinya agar terjaga kebersihannya dan selalu terjaga kejernihannya.

Namun kadar kaporit dalam air kolam renang tidak boleh terlalu sedikit dan juga tidak boleh terlalu banyak, untuk itu kita harus memahami takaran kaporit kolam renang yang ideal.

Cara Pemberian kaporit pada kolam renang itu sangat mudah.

Pertama-tama pastikan dulu kadar PH dalam air tetap pada posisi kadar ideal di 7,2 – 7,6 ppm.

Kadar PH air kolam renang cenderung stabil, namun akan berubah bila ada penambahan air yang kadar PH nya tinggi ataupun rendah (hujan, dll).

Pantaulah hal ini secara berkala, minimal seminggu sekali.

Apabila air kolam renang PH nya diatas ideal turunkan dengan HCL Acid sedikit demi sedikit, apabila dibawah ideal naikkan dengan Soda Ash sedikit demi sedikit.

Kemudian jaga kadar takaran kaporit kolam renang yang ideal tetap diposisi ideal di 1,0 – 1,5 ppm perharinya.

Gunakan TestKit PH Test & CL Test untuk mengeceknya.



Air kolam renang kadar kaporitnya akan berkurang bila ada penambahan air dan karena penguapan sinar matahari,

Oleh karena itu pemberian kaporit dilakukan di sore atau malam hari.

Selain itu orang umumnya berenang di siang hari sehingga mata akan terasa perih dengan air kolam renang yang mengandung kaporit.

Untuk kolam renang publik atau umum yang selalu ramai pengunjung dianjurkan kadar kaporitnya tetap ideal baik siang maupun malam hari.

Demi menjaga agar airnya tetap jernih dan tidak rusak.

 

Berapa takaran kaporit kolam renang yang ideal harus diberikan perharinya?

Kaporit Granular untuk Takaran Kaporit Kolam Renang Yang Ideal

Takaran kaporit kolam renang standarnya adalah 40 gram/m3 air kolam renang untuk menaikkan per satu ppm nya.

Untuk mengetahui pasti hal ini perlu dilakukan analisa pada awal-awalnya berapa kilo takaran kaporit yang dibutuhkan perharinya.

Mengingat lokasi, kondisi, cuaca, dan jenis kaporitnya yang tersedia untuk digunakanpun berbeda-beda.

 

Kaporit tersedia dipasaran ada beberapa jenis seperti:

Kaporit Granular 90% (bentuknya seperti beras dan kasar),

Kaporit Bubuk 60% (bentuknya halus seperti tepung),

Kaporit Tablet 90%/70%/60% (bentuknya seperti tablet besar),

Nichlone 70% (bentuknya seperti gula agak kasar),  dll.

Untuk hasil terbaik gunakan Nichlone 70% namun harganya lebih mahal.



Kaporit Granular, Tablet, Nichlone bisa langsung ditaburkan kedalam kolam renang atau kedalam Balancing Tank

Sedangkan kaporit bubuk atau serbuk halus harus diaduk dulu didalam ember besar dan di endapkan dulu beberapa jam.

Lakukan ini di sore hari ditempat teduh, dalam ruangan atau gudang untuk ditaburkan malam harinya.

Lakukan Shocktreatment sebulan sekali dengan pemberian kaporitnya dengan takaran 3x dari biasanya.

Air kolam renang harus selalu di sirkulasi setiap hari sehingga kotoran air tersaring dengan baik dan mengandung oksigen yang cukup.

Untuk lebih jelasnya lagi silahkan baca penjelasan tentang Cara Perawatan Air Kolam Renang

Demikianlah penjelasan takaran kaporit kolam renang yang ideal dan cara penggunaannya, semoga bermanfaat.

Simak juga panduan lengkap memilih Sistem Sirkulasi Air Kolam Renang yang tepat untuk Anda terapkan.

 

*support by DomaiNesia, penyedia hosting terbaik di Indonesia.

 

error: Content is protected !!